Cara Download Video TikTok di Telegram – Pernahkah kamu merasa frustasi ketika mencoba mengunduh video TikTok lewat Telegram dan mendapati bahwa banyak bot yang disarankan oleh berbagai artikel di internet ternyata sudah tidak aktif lagi?
Atau beberapa bot telegram download video tiktok tanpa watermark mengharuskan untuk berlangganan untuk bisa menggunakannya? Jika ini yang kamu mengalami hal tersebut, maka kamu berada pada artikel yang tepat.
Sebagai pengguna yang cerdas, kamu mungkin saja mencari cara yang efisien dan mudah tanpa harus terjebak dalam rentetan bot yang tidak berfungsi atau bot yang mengharuskan berlangganan. Jika seperti itu, maka kamu tak perlu khawatir, lewat artikel ini, kami akan membagikan bot Telegram download video Tiktok tanpa watermark yang masih aktif dan bisa digunakan secara gratis.
Cara Download Video TikTok di Telegram Tanpa Watermark
Telegram sekarang ini tidak hanya berfungsi sebagai aplikasi pesan instan, tetapi juga telah berkembang menjadi platform serbaguna yang mendukung berbagai bot untuk berbagai keperluan. Salah satu fungsi menarik yang bisa kamu manfaatkan adalah download video tiktok tanpa watermark di Telegram.
Bot telegram download video tiktok tanpa watermark memungkinkan kamu untuk mengunduh video TikTok hanya dengan mengirimkan link dari video yang diinginkan. Bot tersebut akan memproses link dan mengirimkan video siap unduh langsung didalam chatmu.
Proses ini tentu saja sangat efektif dan efisien, apalagi bagi kamu yang aktif di Telegram. Berikut ini adalah dua cara download video tiktok tanpa watermark di telegram.
1. Download Video TikTok di Telegram dengan Bot TikTok Download Bot
Ketika berbicara tentang mengunduh video TikTok tanpa watermark, Bot Telegram TikTok Download Bot adalah solusi yang tepat untuk digunakan. Kelebihan utama dari bot ini adalah kemampuannya untuk menampilkan pratinjau video sebelum kamu mengunduhnya, sehingga kamu dapat memastikan bahwa video yang akan kamu simpan adalah video yang benar-benar kamu inginkan.
Tak hanya itu, proses unduhannya yang simpel dan cepat menjadikan bot ini pilihan yang tepat bagi siapa saja. Langkah-langkah untuk mengunduh video TikTok di Telegram tanpa watermark dengan Bot TikTok Download Bot adalah sebagai berikut:
- Pertama, buka Telegram kamu lewat aplikasi HP atau versi dekstop.
- Kemudian, masuk ke fitur pencarian dan masukkan nama pengguna “@TIKTOKDOWNLOADROBOT” dan pilih hasil pencarian paling atas.
- Setelah berhasil masuk di chat bot, mulai interaksi dengan mengetik “
/start
“ dan kirim. - Lalu, kamu tinggal tempelkan link video TikTok yang ingin diunduh di chat bot, dan kirimkan.
- Secara otomatis, bot akan memproses link dan memberikanmu tampilan pratinjau video.
- Untuk download videonya, klik video tersebut hingga berhasil diputar, kemudian tab titik tiga yang ada di pojok kanan atas, dan pilih opsi Save to Gallery.
- Dan otomatis video TikTok berhasil kamu unduh tanpa watermark.
- Selesai.
Dengan memanfaatkan bot telegram download video tiktok tanpa watermark tersebut, kamu bisa menikmati proses unduh video yang tidak hanya mudah namun juga cepat. Namun, seperti layanan lainnya,
TikTok Download Bot juga memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan yang perlu kamu pertimbangkan. Mari kita telusuri lebih lanjut apa saja aspek positif dan batasan yang dimiliki oleh bot ini, sehingga kamu bisa memutuskan apakah bot ini sesuai dengan kebutuhanmu.
Inilah beberapa kelebihan dan kekurangan dari bot TikTok Download Bot:
Kelebihan:
- Kamu bisa memastikan video sebelum mengunduh, sehingga menghindari kesalahan.
- Tidak ada watermark yang mengganggu di video yang kamu unduh.
Kekurangan:
- Meskipun tidak sulit, kamu harus melakukan beberapa langkah tambahan untuk menyimpan video ke galeri karena bot ini tidak menyediakan tombol unduh langsung.
2. Download Video TikTok di Telegram dengan Bot TikTok Downloader
Bot telegram download video tiktok tanpa watermark yang kedua adalah TikTok Downloader. Salah satu kelebihan yang menonjol dari bot ini adalah kemampuan untuk memberikan beragam pilihan format output, yang memberikan keleluasaan lebih kepada kamu untuk menyimpan konten dalam format MP3 ataupun versi video HD.
Langkah-langkah cara download video TikTok di Telegram tanpa watermark dengan bot TikTok Downloader adalah sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi Telegram, lalu masuk ke fitur pencarian dan ketikkan username botnya “@downloader_tiktok_bot”.
- Setelah itu, kamu tinggal klik tombol Start untuk mengaktifkan botnya.
- Kemudian, kamu tinggal menempelkan link video TikTok yang kamu inginkan ke dalam chat.
- Secara otomatis, akan muncul preview video. Untuk mengunduhnya, kamu hanya perlu buka video tersebut, klik titik tiga, dan pilih Save To Galery.
- Selain itu, kamu juga bisa memilih opsi format lain untuk output videonya, yaitu format MP3 dan video HD 720p.
Nah, setelah kamu paham langkah-langkah cara download video TikTok tanpa watermark dengan bot TikTok Downloader, kamu juga perlu tahu kelebihan dan kekurangan dari bot tersebut, agar bisa menyesuaikan dengan kebutuhan yang kamu miliki.
Inilah beberapa kelebihan dan kekurangan dari bot Telegram TikTok Downloader:
Kelebihan:
- Beragamnya pilihan format memberikan keleluasaan untuk memilih sesuai dengan kebutuhanmu, baik itu audio saja atau video berkualitas tinggi.
- Antarmuka yang intuitif dan mudah dipahami, membuat proses unduhan menjadi cepat dan tidak rumit.
Kekurangan:
- Fitur unduhan kualitas tinggi menjadi terbatas bagi pengguna yang tidak berlangganan.
Setiap bot memiliki cara kerja yang hampir serupa, tetapi fitur-fitur yang mereka berikan berbeda-beda. Pilihlah bot yang paling sesuai dengan kebutuhanmu. Dan ingat, meskipun kamu bisa mengunduh video tanpa watermark, selalu berikan kredit kepada kreator asli saat kamu menggunakan video tersebut untuk keperluan lain.
Penutup
Itulah pembahasan tentang cara download video TikTok di Telegram yang dapat kami bagikan. Dengan mengikuti langkah-langkah diatas dan mempertimbangkan setiap kelebihan serta kekurangan dari masing-masing bot telegram download video tiktok tanpa watermark, saya rasa kamu bisa dengan mudah menyimpan video TikTok yang kamu inginkan.